Pages

Tuesday, February 8, 2011

Spaghettini Bolognese


Bolognese adalah salah satu saus pasta yang cukup gampang dibuat, bisa bikin banyak trus difrozen untuk stok. Selain untuk spaghetti bisa juga untuk lasagna. Pas banget buat menu brunch ato lunch. Ini resep hasil bikin sendiri, silahkan disesuaikan sendiri ya :p

Bolognese Sauce

600 gr daging giling premium
200 gr jamur champignon segar
1 bh bawang bombay ukuran sedang
1 bh paprika
6 bh tomat segar
50 ml tomato pasta
2 sdm olive oil
1 sdm Garam
1/2 sdm Merica
1 sdm Oregano

Rendam tomat segar dalam air panas lalu kupas kulit luarnya, buang bijinya kemudian haluskan menggunakan blender/chopper. Sisihkan.
Panaskan wajan tumis bawang bombay dan paprika dengan olive oil hingga harum, masukkan daging giling tumis hingga berubah warna. Kemudian masukkan tomat segar yang sudah diblender dan tomato pasta aduk rata. Masukkan jamur champignon, bumbui dengan garam merica dan oregano. Aduk hingga matang, Angkat.

Untuk pasta bisa menggunakan jenis pasta apa saja sesuai selera.

PS. Photo Sphagettini Bolognese ini ikut disubmit ke seleksi gelar Food Photo di acara NCC Homemade Food Fiesta 2011. wish me luck yaa ^^

No comments:

Post a Comment